Pada tahun 2020 kemarin di tiktok booming akan lagu "wo duo xi huan ni, ni hui zhi dao" atau dalam bahasa inggrisnya "I like you so much, you'll know it". Yang booming di tiktok adalah cover dalam bahasa inggris. Tahu kah kalian lagu yang biasa banyak dipakai di tiktok ini adalah cover lagu ost dari drama china yang berjudul "A LOVE SO BEAUTIFUL"
Drama yang tayang tahun 2017 ini menceritakan seorang gadis bernama Chen Xiao Xi, menyukai seorang lelaki yang tinggal di satu gedung yang sama bernama "Jiang Chen". Chen Xiao Xi adalah gadis yang ceria dan tidak mengenal lelah untuk bisa lebih dekat dengan Jiang Chen. Pada suatu hari muncullah seorang lelaki bernama Wu Bo Song yang baru pindah ke sekolahnya Xiao Xi dan Jiang Chen. Wu Bo Song ini atlet renang pada hari pertama dia pindah, Bo Song bertemu dengan Xiao Xi dan langsung memanggil Xiao Xi 'Bos'. Xiao Xi juga memiliki 2 teman yang bernama Lu Yang dan Lin Jing Xiao sehingga mereka semua akrab berteman ber lima.
Kemunculan Wu Bo Song menimbulkan benih benih kecemburuan dari Jiang Chen sehingga akhirnya Jiang Chen dan Xiao Xi mulai pacaran pada saat mereka sudah memasuki perkuliahan.
Untuk kelanjutannya bisa kalian tonton ya 😀 karena tidak asik kan kalau ending nya di spoiler.
Drama ini bisa ditonton di:
Dan untuk drama ini sudah diremake ke dalam drama korea dengan judul yang sama pada tahun akhir tahun 2020 yang diperankan oleh Kim Yo Han (ex-member X1) dan So Ju Yeon
Remake Drama Korea ini hanya Ekslusif tayang di Netflix ya




No comments:
Post a Comment